Fascinating Japan (Part 3: Hokkaido Trip - Day #2)

Ohayou!



Gomenneee for being too long to update, been busy all weekend (ciyeee, sok sibuk~). Oke, mari kita lanjut Day 2 di Hokkaido. Di hari ke 2 sebenarnya tidak banyak yang bisa diceritakan karena lebih banyak dipakai untuk perjalanan dari Sapporo ke Furano yang ternyata ada beberapa drama. Langsung aja yaa disimak ceritanya :D


Day 2

Hari ke 2 di Sapporo, jam 3 pagi tiba-tiba kasur goyang super kencang. Beberapa orang ada yang terbangun tapi hanya sekedar cek jam lalu tidur lagi. Ternyata itu adalah gempa susulan dengan kekuatan 5 SR, bagi aku yang terbilang jarang banget rasain gempa tentu super panik apalagi di negara orang, yekaaan. 
Alhasil pagi-paginya aku telat bangun (alasan, hahaha). Jadi yang awalnya berencana pakai kereta jam 8 pagi ke Furano gagal dan molor satu jam. Nah, drama dimulai dari sini teman-teman sekalian. Ternyata akibat gempa semalam, beberapa jadwal kereta jadi berantakan dan sayangnya salah satu jadwal kereta yang kena dampaknya adalah kereta menuju Furano. Kereta menuju Furano jadwalnya tidak bisa ditentukan oleh pihak stasiun, adapun kereta yang tersedia adalah menuju Asahikawa. Sebenarnya menuju Furano ini memang menggunakan kereta menuju Asahikawa lalu berhenti di stasiun Takikawa lalu pindah kereta menuju Furano, sayangnya kereta menuju Furano dari Takikawa jadwalnya sangat jarang interval 1 atau 2 jam sekali, sehingga akan sangat buang waktu kalau memaksakan diri menggunakan rute tersebut. Akhirnya aku memutuskan untuk lanjut ke Asahikawa tanpa tujuan, hore! 
Sepanjang perjalanan menuju Asahikawa selama 2 jam, aku disuguhi pemandangan super kece, pokoknya no tidur tidur club deh di kereta, karena asik melihat view perjalanan. Sesampainya di Asahikawa, ternyata stasiunnya super besar dan banyak loker, jadi aku simpan koper dulu di loker dan jalan-jalan sekitar stasiun. Kebetulan juga sedang ada food festival di sana, jadi super duper ramai!
Setelah jalan-jalan sekitaran food festival (dan gak beli apa-apa, Lol~) aku mulai cari makan, makannya apa? Tentu saja ramen! Katanya di Asahikawa ini ada Ramen terkenal khas Asahikawa dan salah satu kedai ramen yang direkomendasikan itu tidak terlalu jauh dari stasiun, jadilah aku jalan kaki kesana. Nama kedai ramennya adalah Aoba Ramen dan menu yang recommend nya adalah Soy Ramen, jadi kuahnya berwarna coklat karena menggunakan soy sauce. Rasanya? Enak! Selama ini sih aku belum pernah nemu ramen di Jepang yang gak enak, hahaha.

Setelah kenyang makan ramen, aku jalan-jalan tanpa tujuan sekitaran Asahikawa, sepi banget sis! Jarang banget liat orang lalu lalang. Akhirnya aku masuk ke Aeon Mall, hahaha, jauh-jauh ke Asahikawa mainnya ke Aeon juga. Tinggal beberapa meter menuju Aeon Mall, tiba-tiba hujan super deras dan seperti biasa aku gak bawa payung, jadi pasrah lah basah kuyup masuk mall. Mall Aeon di Asahikawa sama saja seperti mall-mall pada umumnya, aku diam di starbucks nunggu hujan reda sambil hangatin badan beli kopi panas. 
Kurang lebih jam 4 sore aku kembali ke stasiun untuk pergi ke Furano, karena memang sudah book penginapan juga di sana. Sambil menunggu kereta, ternyata taman di Asahikawa Station itu super cantik! Sungguh tidak menyesal nekat ke Asahikawa tanpa tujuan. Meskipun alhasil itinerary kacau semua, tapi inilah seninya traveling kaaan. 
Dari Asahikawa ke Furano memakan waktu kurang lebih 1 jam dan view nya selama perjalanan sumpah cakep banget gak ada obat! (Lebay). Sesampainya di Furano, bener-bener sepi, gak ada manusia gak ada mobil (ada sih, tapi dikiiit banget) padahal masih jam setengah 6 sore tapi sudah sesepi ini. Aku menginap di Tomar Hostel dan sepertinya Tomar Hostel adalah Hostel terbesar di Furano ini, lokasinya sangat dekat dengan stasiun dan bangunannya yang besar sehingga mudah sekali menemukannya. 


Yah, begitu kira-kira tampilan kamarnya, meskipun bukan private room tapi tetap feel private kok karena setiap kasur ada tirai yang cukup tebal, selain itu juga cukup spacy dan ada loker pribadi untuk simpan barang-barang berharga. Setelah beres-beres dan simpan koper, aku berencana cari makan malam. Tapi karena sudah super sepi (padahal masih jam 7 malam) akhirnya aku makan di resto sebelah hostel, ternyata di restonya cukup ramai, menunya juga banyak (bahkan ada menu daging kuda, hahaha). Tapi tenang kawan, aku makan sashimi kok, mental aku belum sekuat itu makan makanan yang masih aneh di lidah :D
Oke, setelah makan selesai aku langsung kembali ke hostel karena memang sudah super sepi dan gak ada yang bisa dilakukan lagi.
Oyasuminasai~ sampai jumpa di hari ke 3!





You Might Also Like

1 comments

  1. Caesars Casino and Racetrack – 2021 New Jersey Gambling
    Caesars Resort septcasino.com Casino & Racetrack is https://septcasino.com/review/merit-casino/ the latest casino worrione in 메이피로출장마사지 New 바카라사이트 Jersey to undergo a comprehensive safety review. The casino is owned by Caesars

    ReplyDelete


The Cafe Au Lait Traveler Helps!